Haier Gandeng Smartfren Rilis Haier Maxx

TeknoFlas.com – Haier resmi meluncurkan Haier Maxx yang mencoba peruntungannya di pasar smartphone Indonesia, untuk memperkuat produk terbarunya, Haier menggandeng operator seluler terkemuka di Indonesia, Smartfren. Dari segi harga, smartphone Haier Maxx ini dibandrol dengan harga Rp 2.099.000 atau Rp 2,1 juta.

Haier Maxx hadir dengan layar sentuh berukuran 5 inchi dengan resolusi 1280x720p dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching). Smartphone ini berjalan diatas Android 4.1 Jelly Bean. kali ini Haier bekerja sama dengan operator CDMA smartfren untuk diluncurkannya Smartphone haier Maxx.

Haier Gandeng Smartfren Rilis Haier Maxx
Haier Maxx ini ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8625Q yang mengandalkan quad-core ARM Cortex A5 dengan kecepatan 1,2GHz. terdapat memori RAM sebesar 1GB serta pengolah grafis Adeno 203. Haier Maxx memiliki kamera utama beresolusi 8 megapiksel autofokus lengkap dengan LED flash dan juga terdapat kamera depan dengan resolusi 2megapiksel. Smartphone ini juga ditenagai dengan baterai berkapasitas 2200mAh.

Selain itu Haier Maxx juga dibekali dengan memori internal sebesar 4GB, dilengkapi slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Smartphone ini juga mengandalkan dual SIM GSM-CDMA EVDO, WiFi, Bluetooth, dan port microUSB.

“Kami dengan bangga menghadirkan produk berkualitas dengan harga terbaik, yaitu ‘insipred android’ Haier Maxx. Sebuah Android yang kami harapkan dapat menjadi sumber inspirasi bagi para penggunanya agar dapat terus berkarya bersama dengan Android Haier Maxx di genggaman mereka,” kata Country Manager HP produk Haier Mobile Indonesia, Kevin Javar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *