pesawat hercules jatuh di medan
Penampakan pesawat hercules jatuh di medan (doc/liputan6.com)

9 Fakta Tentang Pesawat Hercules Yang Jatuh Di Medan

Peristiwa pesawat Hercules yang jatuh di Medan mengejutkan masyarakat Indonesia. Berdasarkan laporan sementara, ratusan orang dipastikan menjadi korban meninggal. Berikut ini sejumlah fakta yang dialami pesawat Hercules C-130 milik TNI AU.

pesawat hercules jatuh di medan
Penampakan pesawat hercules jatuh di medan (doc/liputan6.com)

1. Layak terbang

Sebelumnya, pesawat ini berangkat dari Malang pada hari Senin 29 Juni 2015 dan direncanakan kembali ke Malang pada 2 Juli 2015. Menurut Letkol Sutrisno, Kapentak Lanud Abdulrachman Saleh Malang, pesawat tersebut layak terbang.

2. Pilot terbaik & baru nikah

Pesawat ini dipiloti oleh Capt Penerbang Sandy Permana yang merupakan siswa terbaik Sekkau A-97. Sedangkan co-pilot yang bernama Lettu Pnb Pandu Setiawan baru saja melangsungkan pernikahan dua bulan lalu.

3. Angkutan logistik

Pesawat Hercules C-130 milik TNI AU berangkat menuju Tanjung Pinang dan Natuna di Kepulauan Riau untuk membawa kebutuhan logistik termasuk senjata, demikian pernyataan Kepala Pusat Penerangan TNI, Mayjen Fuad Basya.

gambar pesawat hercules jatuh di medan
Gambar pesawat hercules jatuh di medan (doc/Antara.com)

4. Manifes penumpang

Berdasarkan daftar manifes penumpang yang disampaikan KSAU Agus Supriyatna, pesawat ini membawa 12 kru yang terdiri atas delapan orang teknisi, seorang navigator dan tiga orang penerbang.

5. Penumpang sipil

Dilansir Teknoflas dari laman Metrotvnews.com, pesawat hercules jatuh di medan membawa penumpang sipil yang ditarik bayaran Rp 990 ribu hingga tiba ke Natuna. Sementara laman Tribunnews Medan menyebut angka tarif berkisar Rp 800 ribu – Rp 1 juta untuk rute Tanjungpinang. Namun semua dibantah oleh KSAU Agus Supriyatna, dan kini masih dalam penyelidikan lebih lanjut.

6. Terbang dua menit

Usai lepas landas selama dua menit dari Pangkalan Udara Soewondo, pilot Sandy Permana memutuskan untuk kembali mendarat dan memutar arah menuju tempat landasan.

foto terbaru pesawat hercules jatuh di medan

7. Pernah ditumpangi Soekarno

Baca Juga  Inilah Sejarah Kehadiran Pesawat Hercules Di Indonesia

Menurut penuturan Politikus PDIP TB Hasanuddin dilansir Teknoflas, dari laman Inilah.com, pesawat hercules yang jatuh di Medan buatan tahun 1954 dan pernah ditumpangi Presiden RI, Soekarno.

8. Lokasi jatuhnya Mandala

Dilansir Teknoflas dari laman poskota.com, lokasi jatuhnya pesawat Hercules C-130 hanya berjarak 2 km dari jatuhnya Mandala Airlines yang terjadi pada 5 September 2005. Kedua pesawat naas ini sama-sama jatuh di Jalan Jamin Ginting, Medan.

9. Jatuh menimpa bangunan

Sesudah melakukan kontak dengan pangkalan dan memutar arah, pesawat sulit dikendalikan hingga akhirnya jatuh menimpa bangunan milik penduduk sipil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *