Hadi Leo, Pemeran dalam Angling Dharma ini Telah Berpulang

031612300_1442198053-hadiiii

Teknoflas.com – Mungkin anda pernah mendengar serial laga berjudul ‘Si Buta dari Goa Hantu’? cerita laga yang tokoh utamanya adalah lelaki yang buta. Badra Mandrawata ialah lelaki buta itu, begitu baik diperankan oleh seorang mantan binaragawan, Hadi Leo. Selain bermain dalam laga ‘Si Buta dari Goa Hantu’, Hadi Leo juga bermain di serial laga berjudul ‘Wiro Sableng’.

Namun, sosok Jail Singgih dalam serial Nini Pelet telah dipanggil oleh Yang Maha Kuasa. Beliau telah berpulang. Aktor ini dikabarkan meninggal di usia 50 tahun karena sakit kencing manis di RS Mojokerto, Jawa Timur.

Aktor yang terkenal di era 90-an ini banyak bermain di serial laga. Selain bermain di ‘Si Buta dari Goa Hantu” dan ‘Wiro Sableng’, juga bermain di serial ternama berjudul ‘Tutur Tinular’, ‘Wali Songo’, dan ‘Angling Dharma’.

Pernah menjadi binaragawan sebelum bermain peran di serial laga. Selama hidup, aktor tampan ini banyak berguru mengenai dunia seni peran dari para senior. Salah satunya adalah Deddy Sutomo, aktor yang menyabet gelar Aktor Terpuji di Festival Film Bandung 2015.

Deddy sempat terkejut mendengar bahwa lawan mainnya dulu kini telah tiada. “Kalau kabar itu benar, saya ikut berduka. Kami pernah sama-sama bermain di Tutur Tinular, saya jadi tokoh guru padepokan, dia jadi Lembu Sora.” Ujarnya.

Hadi Leo tak malu belajar kepada senior-senior. Ia terus berusaha memperbaiki kualitas bermain perannya sehingga ia dikenal sebagai orang yang low profile. “Yang saya ingat tentang dia, anaknya tinggi dan ganteng, namun begitu orangnya low profile.” Tukas Deddy mengenang. Di tempat syuting, Hadi sering bertanya kepada Deddy tentang bagaimana cara berakting dengan baik. Deddy pun memberikan saran-saran. Dengan basic bela diri yang Hadi punya, bermain di serial laga tak membuatnya kesulitan.

Tidak hanya Deddy saja yang mendapatkan kabar berpulangnya salah satu pemeran Angling Dharma ini, Yan Widjaya yang merupakan pengamat film mengaku mendapatkan kabar bahwa Hadi meninggal pada hari Minggu, 13 September 2015.

Sebagai pemeran andalan, tentu Hadi Leo sangat dikenang oleh banyak orang. “Waktu itu Harry Topan Production punya dua andalan aktor serial laga. yang pertama, Ken Ken yang bermain di Wiro Sableng, dan yang kedua Hadi Leo sebagai Si Buta.” Ujar Yan mengenang Pria yang lahir di Surabaya, Jawa Timur Ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *