5 manfaat tidur siang [doc/merdeka.com]

Lima Manfaat Hebat Dari Tidur Siang, Buktikan Saja!

Teknoflas.com – Adakah manfaat tidur siang bagi kesehatan fisik dan mental…? Tentu saja, setidaknya ada lima khasiat yang berhasil diketahui berdasarkan penelitian para ahli.

5 manfaat tidur siang [doc/merdeka.com]
5 manfaat tidur siang [doc/merdeka.com]
1. Daya ingat meningkat

Penelitian tahun 2008 mengungkapkan bahwa tidur siang selama durasi 45 menit dapat mendongkrak daya ingat. Menurut hasil penelitian, peningkatan aktivitas otak ketika sedang tidur ternyata bermanfaat mendorong kemampuan untuk belajar bahasa asing. Istilah atau kata-kata baru lebih gampang diingat bila sering diperdengarkan ketika sedang terlelap.

2. Produktivitas meningkat

Tidur siang tak hanya bantu mengkonsolidasikan semua informasi yang baru diterima dan dipelajari, namun melindungi otak dari kegiatan mengolah semua informasi secara berlebihan. Pada intinya, kegiatan ini meningkatkan konsentrasi dan mendongkrak produktifitas di tempat kerja. Manfaat tidur siang bagi kesehatan fisik yaitu menurunkan tekanan darah.

3. Mengatasi insomnia

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa tidur siang selama 15 menit akan membuat seseorang kurang mengantuk dan lebih waspada. Bahkan penelitian tahun 2011 silam menyebut tidur siang membuat tubuh penderita insomnia jauh lebih bugar karena mempunyai lebih banyak waktu istirahat.

4. Stres mereda

Manfaat tidur siang bagi kesehatan mental yaitu meredakan stres karena menekan kadar hormon stres kortisol sehingga separuh. Penelitian di Jerman mengungkapkan bahwa sekelompok pilot yang tidur kurang dari 7 jam, maka kadar hormon kortisol berkurang hingga separuhnya.

5. Cegah penyakit jantung

Salah satu manfaat tidur siang bagi kesehatan jasmani yaitu mengurangi resiko penyakit kardiovaskular seperti stroke dan jantung. Kesimpulan diambil setelah seorang peneliti Yunani melakukan penelitian. Orang yang tidur siang sekitar 30 menit selama tiga kali dalam seminggu mengalami penurunan resiko penyakit kardiovaskular sebanyak 37 persen.

Peneliti asal Yunani itu menyarankan waktu terbaik untuk tidur siang, yakni jam 1-3 siang tak lebih dari 45 menit. Jika melebihi waktu yang ditentukan, maka efek sampingnya yaitu terbangun dengan kondisi ‘kepala berat’ alias sedikit pusing.

Itulah lima manfaat hebat dari tidur siang bagi kesehatan fisik dan mental. Coba terapkan langsung dan rasakan dampak positifnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *