6 faktor wanita susah orgasme

6 Faktor Penyebab Wanita Gagal Orgasme Saat Bercinta

Teknoflas.com – Foreplay merupakan salah satu syarat agar wanita mencapai orgasme. Sayang sekali masih banyak kaum hawa yang gagal mengalaminya meski sudah ‘pemanasan’ cukup lama bersama pasangan. Menurut hasil survei oleh majalah Cosmopolitan, hanya 33 persen wanita Amerika Serikat yang meraih orgasme.

6 faktor wanita susah orgasme
6 faktor wanita susah orgasme

Berdasarkan hasil survei itu pula, terbongkar enam faktor penyebab mengapa wanita gagal orgasme saat bercinta dengan pasangan pria.

1. Jauhi smartphone

Suara notifikasi smartphone bisa menghancurkan mood bercinta dalam sekejap mata. Oleh karena itu, jauhi atau nonaktifkan ponsel untuk sementara waktu sebelum memulai ritual bercinta. Jika ingin memutar musik romantis dari ponsel untuk mendongrak mood, aktifkan saja ‘Airplane Mode’ agar tak ada satupun pesan notifikasi yang masuk.

2. Minder

Salah satu faktor sepele namun bikin wanita gagal orgasme yaitu minder terhadap bentuk tubuh dan organ intim. Banyak wanita yang kurang percaya diri dan menginginkan bentuk tubuh sempurna dihadapan pasangan pria, sayangnya pemikiran tersebut justru menghancurkan mood dan tak lagi fokus pada kegiatan foreplay.

3. Ketidakseimbangan hormon

Wanita mengalami penurunan hasrat bercinta karena ketidakseimbangan hormon. Menurut pakar kesehatan wanita, Sally Kravich, Ph.D, orgasme akan sulit diperoleh bila hormon tak seimbang dan hasrat seksual menurun. Apabila masalah ini terus terjadi, disarankan datang ke dokter kandungan. Untuk sementara waktu, hindari minuman pengawet dan makanan junk food.

4. Mengabaikan titik lain

Membuat wanita orgasme tak hanya lewat penetrasi saja, namun mengalihkan rangsangan ke titik-titik lain termasuk klitoris. Oleh karena itu, perkaya cara dan posisi bercinta dengan melibatkan sejumlah titik-titik sensual sewaktu penetrasi.

5. Pasif bergerak

Wanita semakin sulit orgasme bila tak aktif gerak saat bercinta. Padahal ada tiga bagian tubuh yang wajib terus bergerak agar peluang meraih titik puncak kenikmatan semakin besar, yakni pinggul, paha dan otot panggul. Aktiflah bergerak dan jangan biarkan pasangan ‘bekerja’ sendirian.

Baca Juga  Rajin Menyusui Bayi, Fisik Ibu Jauh Lebih Sehat. Kenapa?

6. Lelah

Jangan paksa diri untuk bercinta jika tubuh dalam keadaan lelah. Selain mood menurun, peluang meraih orgasme semakin kecil. Setidaknya istirahat terlebih dahulu hingga tubuh benar-benar pulih. Minta pasangan pria untuk mengerti kondisi fisik anda sehingga tak ada yang merasa kecewa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *