TeknoFlas.com – Siapa yang tak kenal Cyrus, vendor tablet harga terjangkau. Cyrus meluncurkan tablet barunya beberapa waktu lalu, Cyrus Atom Action HD Dualcore 3G Wi-Fi. Tablet ini didukung spesifikasi bagus dengan beragam fitur yang melimpah, namun dibanderol dengan harga murah.
Tablet ini berlayar 7 inci-nya sudah beresolusi WXGA dengan kerapatan piksel 1024 x 600. Cyrus Atom Action dipersenjatai dengan prosesor Qualcomm Dualcore berkecepatan 1 GHz dan memori RAM 512 MB, sehingga tak perlu waktu lama untuk mengeksekusi menu. Berjalan dengan sistem Android Ice Cream Sandwich, tablet ini dibekali kapasitas baterainya sebesar 3000 mAh.
Berbekal dual kamera, tablet ini dapat membantu Anda mengabadikan momen berharga dalam hidup Anda. Kamera utama, yang terletak pada bagian belakang memiliki besaran 2 MP. Sementara kamera kedua yang terletak pada bagian depan berkekuatan 0.3 MP, dapat Anda gunakan untuk mengambil foto.
Cyrus Atom Action telah didukung teknologi 3G berjalan pada jaringan Quadband GSM 900/1800 Mhz WCDMA 2100 Mhz sehingga Anda dapat browsing internet secara cepat dengan kecepatan rata-rata transfer data sekitar 14 Mbps downlink dan 5.8 Mbps uplink. Anda juga dapat menggunakan WiFi untuk berinternet di area hotspot. Untuk berbagi data, Anda dapat menggunakan Bluetooth.
Spesifikasi: Cyrus Atom Action HD DualCore 3G WiFi
- Sistem Operasi Android 4.1 Jelly Bean
- Layar 7″ HD LCD (1024*600 px)
- Prosesor 1 GHz Qualcomm Dualcore
- Jaringan 3G Bisa Telpon
- Kapasitas Batere 3000MAh
- RAM 512 MB
- Memori Internal 4 GB
- Memori Eksternal Support sampai 32 GB
- Kamera Depan 0.3 MP
- Kamera Belakang 2 MP
- Fitur Bluetooth, GPS, Body Metal
Anda cukup merogoh kocek sebesar 1.159.000 untuk mendapatkan tablet Cyrus Atom Action HD Dualcore 3G Wi-Fi ini di. Demikian informasi TeknoFlas kutip dari Lazada.co.id. Berminat membeli?