Inilah Perbedaan Smartfren Andromax G dan G2

Perbedaan Smartfren Andromax G dan G2

TeknoFlas.com – Selain Smartfren Andromax C2 yang mengalami beberapa peningkatan dari sisi spesifikasi dan fitur, Smartfren juga melakukan perubahan yang signifikan pada generasi kedua Andromax G yakni Smartfren Andromax G2.

Andromax G2 mengalami peningkatan yang cukup besar jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, meski masih sama-sama dibekali RAM sebesar 512MB dan juga resolusi layar 480p. Perubahan tersebut ada pada ukuran layar yang tadinya 4 inci pada Andromax G kini menjadi 4,5 inci pada Andromax G2.

Inilah Perbedaan Smartfren Andromax G dan G2

Sedangkan pada sisi dapur pacu Andromax G2 mengalami peningkatan pada prosesor menjadi Quad-core 1,2GHz dari prosesor Dual-core 1,2GHz yang disematkan pada Andromax G. Untuk kamera Andromax G2 dibekali dengan kamera utama 5MP sedangkan generasi sebelumnya masih menggunakan kamera utama 3,2MP.

Peningkatan lain juga terjadi pada kapasitas baterai dari Andromax G yang hanya 1.500mAh menjadi 1.750mAh pada Andromax G2. Dari perbedaan antara kedua generasi Andromax G tersebut juga berpengaruh pada sisi harga yang dibanderolkan.

Jika harga awal Andromax G dibanderol Rp 1 juta maka generasi terbarunya yakni Andomax G2 dibanderol dengan harga awal Rp 1,2 juta. Hal ini sepadan dengan peningkatan yang dilakukan. Bagaimana menurut sahabat TeknoFlas?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *