Portal Panselnas.menpan.go.id

Pendaftaran CPNS 2014 : Peserta Tes Online Bebas Pilih Tempat Tes TKD

TeknoFlas.com – Kabar baik untuk Anda peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2014. KemenPAN-RB membebaskan peserta memilih tempat melaksanakan tes kompetensi dasar (TKD). Panitia seleksi nasional telah menyediakan sebanyak 104 tempat.

KemenPAN-RB membebaskan bagi peserta seleksi CPNS 2014 untuk memilih tempat melaksanakan tes kompetensi dasar (TKD). Setidaknya, ada 104 tempat penyelenggara tes dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) ini.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) melansir pengumuman tersebut di laman Setkab.go.id, dimana dari 104 tempat ujian yang sebagian besar perguruan tinggi di 65 wilayah.

Kepala Biro SDM dan Umum Kementerian PANRB Otok Kuswandaru mengatakan, setelah melakukan pendaftaran secara online, pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat dan lolos seleksi administrasi dapat mengikuti tes di perguruan tinggi yang ditunjuk, yang berdekatan dengan tempat tinggalnya.

“Mereka bisa memilih tempat tesnya dari 104 tempat yang tersebar di seluruh tanah air,” katanya.

Otok, menambahkan, tahun ini pihaknya akan merekrut 20 CPNS. Diharapkan peserta tes merupakan lulusan dari berbagai perguruan tinggi di seluruh tanah air, sehingga aparatur sipil negara dapat benar-benar menjadi perekat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Meskipun Kementerian PANRB merupakan instansi yang hanya ada di Jakarta, namun dengan penerapan teknologi informasi, tes seleksi CPNS dapat diikuti di luar Jakarta.

Sebagai contoh, peserta yang ada di Jawa Timur bisa memilih lokasi tes di Universitas Airlanga, Istitut Teknologi 10 November Surabaya (ITS), Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Politeknik Negeri Madura, Politeknik Negeri Madiun, dan Universitas Negeri Jember.

Untuk pelamar dari Papua, bisa memilih lokasi tes di Universitas Cenderawasih, dan sebagainya sesuai dengan daerah tempat tinggal masing-masing pelamar.

Dilansir laman menpan.go.id, Pemerintah juga mengungkap, dengan sistem CAT, semua nilai peserta tes dapat langsung dilihat di layar besar yang telah disediakan. Nilai langsung ditampilkan sesaat setelah tes, tanpa harus menunggu berhari-hari.

Dijelaskan pula, kenyamanan dan transparansi peserta, instansi pusat maupun daerah mengubah mindset masyarakat dengan menyediakan fasilitas komputerisasi dalam rekrutmen CPNS tahun 2014.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *