Spesifikasi dan Harga Yamaha Mio Fino FI Terbaru November 2014

Spesifikasi dan Harga Yamaha Mio Fino FI Terbaru November 2014

TeknoFlas.comSpesifikasi dan Harga Yamaha Mio Fino FI Terbaru November 2014. Satu lagi motor keren buat para pecinta matik dengan gaya klasik, yakni Yamaha Mio Fino FI. Motor unik besutan Yamaha ini hadir dengan mengusung tampilan jadul nan klasik. Harganya yang terjangkau menjadikan motor buatan pabrikan berlambang Garputala ini bersaing ketat dengan Honda Scoopy.

Spesifikasi dan Harga Yamaha Mio Fino FI Terbaru November 2014

Berdasarkan pantauan TeknoFlas.com, Selasa (11/11/2014), harga terbaru Yamaha Mio Fino FI di bulan November ini dibandrol senilai Rp 14,25 juta untuk Mio Fino standart, Rp 16 juta untuk Mio Fino FI Sporty, dan 15,3 juta untuk Mio Fino FI Premium. Sementara itu untuk harga Mio Fino bekas ada dikisaran Rp 11 jutaan.

Harganya yang murah bukan berarti Mio Fino memiliki spesifikasi dan fitur murahan. Sebut saja kehadiran teknologi Injeksi YMJET-FI yang membuatnya lincah dan gesit saat berkendara, serta irit dalam penggunaan bahan bakar.

Baca Juga:

Motor Yamaha Mio Fino hadir di pasaran dengan mengusung ukuran dimensi panjang 1870 mm, lebar 700 mm, dan tinggi 1066 mm sedangkan jarak terendah motor dengan tanah adalah 130 mm. Selain itu, motor buatan Yamaha ini memiliki berat 95 kg dan dilengkapi dengan tangki penyimpanan bahan bakar berkapasitas 4,8 liter.

Yamaha membekali Mio Fino FI ini dengan mesin 125 cc, 2 Valva, SOHC, 4 tak, berselinder tunggal dengan posisi mendatar. Performanya semakin sempurna dengan adanya teknologi sistem bahan bakar fuel injection.

Perpaduan mesin Yamaha Mio Fino FI tersebut disebut-sebut mampu menyemburkan tenaga sebesar 7,75 PS (5,7 kW) pada 8500 rpm, sedangkan untuk torsi maksimumnya adalah 8,5 pada 5000 rpm.

Demikianlah ulasan singkat tentang harga dan spesifikasi Yamaha Mio Fino FI bulan November 2014 dari TeknoFlas.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *