Simak Penyambutan Tim Bulutangkis Taufik Hidayat

2133382nawa780x390

Teknoflas.com-  Tim bulu tangkis Indonesia yang baru saja menjadi juara umum SEA Games XXVIII/2015 disambut oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, perwakilan KOI, Pusparani, perwakilan KONI, I. Nugraha, Wakil Ketua Umum PP PBSI, Fuad Basya, Sekretaris Jenderal PP PBSI, Anton Subowo, keluarga besar PP PBSI serta awak media.

Menumpangi pesawat maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 829, tim bulutangkis yang berjumlah 29 orang tiba di Bandara Soekarno Hatta. Acara dibuka dengan penyambutan kedatangan tim lewat pengalungan bunga kepada para seluruh atlet, pelatih serta manajer tim yang dilanjutkan dengan konferensi pers. Tim bulutangkis tiba bersama Chef de Mission,Taufik Hidayat.

Indonesia menjadi juara umum cabang olahraga bulutangkis dengan raihan 3 emas, 2 perak, dan 4 perunggu. Medali emas disumbangkan oleh tim beregu putra, pasangan ganda putra, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, serta pasangan ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto. Dua medali perak dari Hanna Ramadini dan pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Sementara medali perunggu disumbangkan oleh tim beregu putri, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Suci Rizki Andini/Maretha Dea Giovani, dan Riky Widianto/Richi Puspita Dili.

“Selamat datang adik-adikku, para atlet yang saya hormati, tim manajer dan ofisial, Sekjen PP PBSI, KOI, KONI dan seluruh wartawan. Saya bersyukur bisa melihat secara langsung wajah-wajah gembira pebulutangkis yang telah memberikan yang terbaik untuk negara, yang telah melampaui target yang diharapkan. Ini adalah pencapaian luar biasa atas kerja keras, ketekunan, kesabaran, ketulusan dan bahkan ini cita-cita yang harus dipertahanan dan diperbaiki di masa yang akan datang,” ujar Imam dalam sambutannya.

“Saya berpesan kepada adik-adik, jalan kalian masih panjang, jadikan pengalaman kalian di SEA Games 2015 sebagai modal dan pemicu untuk jadi lebih baik ke depan nanti. Jadikan momen kemarin sebagai evaluasi dan pengalaman bertemu dengan lawan-lawan yang suatu hari akan bertemu lagi. Terima kasih juga kepada manajer tim dan pelatih, tanpa kalian, mereka tidak akan berhasil. Atas nama PBSI, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah. Tanpa ada Pemerintah, PBSI juga tidak ada,” ujar Anton Subowo.

Setelah SEA Games 2015 ini, beberapa atlet akan mempersiapkan diri untuk Kejuaraan Dunia yang dihelat di Jakarta, Agustus nanti, seperti Linda Wenifanetri, Angga/Ricky, Praveen/Debby, dan Riky/Richi. Sebelum Kejuaraan Dunia, sebagian besar penghuni Pelatnas Cipayung akan mengikuti turnamen Chinese Taipei GPG pada bulan Juli.

Baca Juga  Bulutangkis Ganda Putri Loloskan Pada Babak 32

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *