Perilisan Android Marshmallow (doc/ndtv.com)

Perilisan Resmi Android Marshmallow Tinggal Menghitung Hari

Teknoflas.com – Kapan Android Marshmallow bakal resmi dirilis secara meluas? Itulah pertanyaan yang ada di dalam benak para pengguna perangkat android usai Google resmi mengumumkan sistem operasi anyar versi 6.0 M pada acara Google I/O beberapa bulan silam.

Sayangnya dalam acara pengumuman sistem operasi terbaru robot hijau, tak ada satu informasi seputar kapan pengguna Android bisa memperbarui perangkat kesayangan mereka ke Marshmallow. Namun seiring dengan kehadiran versi final Android 6.0 SDK, maka perilisan Marshmallow diprediksi tak bakal lama.

Perilisan Android Marshmallow (doc/ndtv.com)
Perilisan Android Marshmallow (doc/ndtv.com)

Para pengguna Nexus 5, Nexus 6, Nexus 9, dan Nexus Player dapat mencicipi tampilan Android Marshmallow lewat versi developer preview 3 yang sudah dirilis oleh Google. Tak jauh berbeda seperti developer preview, para pengguna Nexus kemungkinan besar menjadi golongan pertama yang menikmati kehadiran Android Marshmallow. Itulah salah satu keunggulan Nexus dibandingkan perangkat lain, mereka menjadi yang pertama mencicipi update dari Google Android. (Baca: 6 Fitur Anyar Android Marshmallow Pada Perangkat Samsung)

Sementara itu, Expert Reviews memprediksi perilisan Android Marshmallow sekitar bulan November. Prediksi didasarkan pada perilisan Android Lollipop yang diawali pengumuman dalam acara Google I/O.

Mau mencicipi kecanggihan dan keunggulan Android Marshmallow? Berikut link unduh Android versi 6.0.

http://developer.android.com/preview/download.html?utm_campaign=m-developer-launch&utm_source=dac&utm_medium=blog#top

Pengguna bisa mengunduh Marshmallow via link di atas yang diberikan langsung oleh Google, lalu menginstal via jalur recovery. Ada sejumlah fitur-fitur keren yang siap memanjakan si pengguna, terutama modus Doze.

Kehebatan modus Doze yaitu memperkecil konsumsi daya baterai sehingga lebih irit saat memasuki kondisi stand by. Selain itu, masih ada fitur System UI Tuner, Android Pay, Now On Tap, App Permissions, Track Memory, Auto-backup dan masih banyak lagi. Tak sabar ingin mencicipi? Tunggu saja perilisan resmi Android Marshmallow.

Baca Juga  Aplikasi Android di China Mengambil Data Pengguna

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *