Bangkitkan Mood dengan 5 Camilan Ini

Stres begitu mudah menyerang di zaman sekarang. Tekanan akan rutinitas baik dalam perkerjaan maupun keseharian cukup menjadikan tubuh kelelahan yang akhirnya berimbas pada menurunnya semangat. Tidak ada salahnya menyediakan waktu untuk beristirahat dan rileks sejenak. Anda dapat mencoba 5 minuman berikut untuk membangkitkan semangat anda dalam menghadapi aktivitas-aktivitas selanjutnya!

1. Yoghurt

home-made yoghurt

Yoghurt merupakan salah satu makanan yang rendah gula. Selain itu, teksturnya yang lembut begitu memanjakan lidah dan tenggorokan anda yang tentunya akan membuat anda lebih rileks. Anda dapat mencampurkan yoghurt dengan potongan buah-buahan dan sedikit parutan keju sebagai variasi. Terlebih jika disajikan dingin, tentu akan menjadikan waktu santai anda lebih nikmat.

2. Teh dan madu

Teh-Hijau-dan-Madu

mungkin ketika anda di kantor anda lebih memilih kopi, tidak ada salahnya mencoba minuman lain untuk menemani waktu santai anda. Anda dapat mencoba teh dan madu sebagai pembangkit mood anda. Cukup campurkan teh dengan madu sebagai pengganti gula. rasa alami dari madu akan menaikkan mood anda dengan tingkatan tertinggi.

3. Buah Kering

Manfaat Sari Kurma Untuk Kecantikan

Yang memiliki hobi ngemil namun takut akan menambah berat badan dapat mencoba alternatif ini. buah kering dapat menjadi salah satu pilihan untuk penyembuh mood anda. Selain itu, buah kering tidak menambah lingkar pinggang anda. Jadi anda tak perlu was-was saat memakan buah kering sebagai cemilan. Salah satu buah kering adalah kurma dan aprikot.

4. Apel Ana

apel

Jika anda sedang di Malang, anda akan dengan mudah menemukan apel ini. Apel ini salah satu apel terkenal di Malang. Apel ini juga menyehatkan dan sering digunakan sebagai hidangan pencuci mulut. Rasanya yang sedikit masam dapat memberikan kesegaran dan semangat lagi. Apalagi jika dimakan saat dingin.

5. Air Kelapa

manfaat-air-kelapa

Bayangkan teriknya pantai kemudian anda sedang meminum air kelapa, segar bukan? tidak ada yang mampu menolak kesegaran air kelapa. Air kelapa dipercaya mampu menghilangkan dahaga dengan cepat. Dan pastinya juga mampu menaikkan mood anda dengan cepat. Anda dapat menambahkan madu sebagai variasi.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *