Berita AC Milan: Disebut Biang Kegagalan, Galliani Woles

Teknoflas.com – Paolo Maldini melontarkan kritikan pedas kepada Chief Executive AC Milan, Adriano Galliani, yang disebut sebagai biang kerok kehancuran tim dalam beberapa tahun terakhir. Pernyataan tersebut ramai menjadi perbincangan hangat oleh sejumlah media online ternama Italia.

image
Galliani biang kerok kegagalan AC Milan

Galliani mengaku tidak tersinggung ketika ditemui oleh media menyangkut kritikan pedas sang legenda AC Milan. Ia merasa tak ada satupun kalimat Maldini yang dianggap menyudutkan perannya selama berada di Rossoneri hingga musim ini.

“Saya sudah baca berita wawancara Maldini. Saya baca dan mengulangi terus menerus, tak ada satu kata yang menyudutkan peranku. Bahkan ada kalimat yang memujiku sebagai sosok pemimpin yang baik di AC Milan.

“Saya sangat menghormati Maldini sebagai seorang sahabat. Jika ia berada di sini, tentu saya bakal menyambutnya dengan senang hati meski berbeda pendapat,” ungkap Galliani seperti dilansir teknoflas.com dari laman TMW.

Dalam sebuah wawancara eksklusif, Maldini menuduh Galliani sebagai biang kerok kehancuran AC Milan dalam beberapa musim terakhir. Ada banyak keputusan perekrutan pemain yang dianggap bukan solusi tepat melainkan bawa masalah baru, apalagi mengabaikan saran Sacchi yang lebih sreg dengan kualitas Sarri ketimbang Mihajlovic.

Selain menyinggung kritikan pedas yang dilontarkan Maldini, media juga menanyai penurunan performa Carlos Bacca yang beberapa laga terakhir puasa gol. Galliani yakin pemain Kolombia itu segera kembali cetak gol.

“Bacca itu salah satu penyerang terbaik dunia. Ada waktunya ia haus gol, begitu pula sebaliknya. Menurutku ia bakal kembali cetak gol sebelum laga akhir tahun. Bacca mengukir 50 gol dalam dua musim terakhir, oleh karena itu AC Milan merekrutnya,” tutup Galliani.

Baca Juga  Berita AC Milan: Niang Bakal "Menggila" Di Tahun 2016...?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *