Berita Inter Milan: Kejar Fabregas, Terkendala Gaji

Teknoflas.com – Bukan lagi rahasia umum bila pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, merupakan pengagum berat Cesc Fabregas. Tak heran muncul gosip yang menyebut Mancini ingin mendatangkan eks pemain Arsenal itu pada Januari 2016. Apakah itu mungkin?

image
Fabregas ke Inter Milan...?

Kepindahan Fabregas ke Seri A bisa saja terjadi pada musim dingin nanti, apalagi performanya tengah menurun bersama Chelsea. Ia sempat tampil gemilang di musim 2014/15 dengan membantu The Blues meraih gelar juara Liga Inggris. Kini semua tinggal kenangan karena sang pemain sulit meraih performa puncak seperti sediakala. Oleh karena itu, Inter Milan dan Juventus tengah memantau perkembangan Fabregas.

Ketika masih menukangi Manchester City, Roberto Mancini sempat ingin membawa kembali pemain Spanyol itu ke tanah Inggris usai tampil kurang meyakinkan di Barcelona. Sekarang keinginan tersebut kembali muncul seiring penurunan performa Fabregas dan rencana Chelsea untuk cuci gudang pada bursa transfer mendatang. Dengan demikian, Inter Milan punya kesempatan untuk merekrut pemain kelas dunia.

Sebagaimana dilansir teknoflas.com dari laman Corriere dello Sport, bukan hanya Inter Milan dan Juventus yang terang-terangan mengajukan ketertarikan pada Fabregas. Masih ada klub La Liga dan Bundesliga yang ingin menawari iming-iming uang kepada Chelsea. Persaingan klub dijamin bakal ketat jika The Blues memberi lampu hijau untuk melepas eks pemain didikan Barcelona itu.

Bukan harga yang murah bagi Inter Milan untuk mendapatkan tanda tangan seorang Cesc Fabregas. Dilansir dari laman transfermarkt, harga pemain timnas Spanyol itu ditaksir sekitar 25 juta euro. Kendala terbesar yang dihadapi oleh pihak klub yaitu gaji besar sang pemain yang berkisar 8-10 juta euro per musim.

Baca Juga  Berita AS Roma: Bidik Bek Kanan Arsenal, Siap Sikut Juventus

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *