Samsung Galaxy Trend II Duos Spesifikasi Wah, Harga Bersahabat

TeknoFlas.com – Samsung kembali melengkapi seri Galaxy untuk market pasar Mid End dimana baru saja Samsung merilis produk terbarunya yaitu Samsung Galaxy Trend II Duos yang akan diprediksi akan sukses seperti pendahulunya yaitu Samsung Galaxy Ace. Untuk tampilan dari Samsung Galaxy Trend II Duos ini tidak terlalu wah seperti yang ada pada ponsel High End, dengan balutan warna putih dan desain standard sepertinya dirasa cukup untuk smartphone yang ditujukan untuk pasar Smartphone Android kelas menengah.

Samsung Galaxy Trend II Duos
Produk terbaru Samsung ini memiliki berat 128.5 gram dengan ukuran  4.78 x 2.48 x 0.44 inch. Untuk layar yang digunakan oleh Samsung Galaxy Trend II Duos berukuran 4 inch dengan resolusi 480 x 800 pixel yang telah dilengkapi dengan teknologi TFT.

Untuk dapur pacu yang digunakan untuk Samsung Galaxy Trend II Duos ini memakai processor dual core dengan kecepatan 1.2 Ghz yang dirasa cukup tangguh untuk menjalankan aplikasi secara bersamaan sekaligus. Untuk sistem operasi yang digunakan masih menggunakan Android Jelly Bean.

Samsung Galaxy Trend II Duos ini telah mendukung mode dual SIM GSM sehingga dapat menjalankan dua kartu SIM didalam satu ponsel secara bersamaan. Fitur konektifitas lain seperti WiFi, Bluetooth, GPS serta Browser HTML juga telah disematkan. Sedangkan untuk fitur kamera menggunakan kualitas 3.15MP yang telah ditambahkan dengan fitur seperti Shot Modes, Auto, Night, Party, Sunset, dan Geo Tagging.

Untuk harga Samsung Galaxy Trend II Duos ini sendiri akan dibanderol sekitar USD240 atau setara dengan 2,4 jutaan rupiah. Smartphone Android Samsung terbaru ini dapat menjadi alternatif bagi anda yang sedang mencari Smartphone Android Murah dengan spesifikasi yang tinggi.

Baca Juga  Harga Samsung Galaxy Trend II Duos Awal Oktober Baru dan Bekas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *