Asus Zenfone 5
Asus Zenfone 5

Harga Asus Zenfone 5 Pertengahan April 2014

Teknoflas.com – Selain Zenfone 6, Asus juga menghadirkan smartphone Zenfone 5 yang mengusung layar yang lebih kecil dan harga yang lebih murah. Pabrikan asal Taiwan ini sebelumnya secara resmi telah meluncurkan Zenfone di Indonesia. Harga Asus Zenfone 5 pertengahan April 2014 adalah Rp 2.099.000.

Asus Zenfone 5
Asus Zenfone 5

Penampilan smartphone Zenfone 5 tak jauh berbeda dengan Zenfone 6, bahkan bisa dikatakan keduanya mengusung desain yang sama dengan ukuran layar yang berbeda. Sama seperti seri Zenfone lainnya, Zenfone 5 juga menyertakan tiga tombol kapasitif di bawah layar.

Asus Zenfone 5 dibekali bentang layar sentuh 5 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel yang disuntikkan teknologi IPS dan TrueVivid. Pengguna juga dimanjakan oleh audio SonicMaster yang disematkan pada speakernya untuk memanjakan telinga pengguna.

Kinerja Zenfone 5 cukup tinggi karena ditenagai oleh prosesor Intel Atom Z2580 dual-core berkecepatan 1,6GHz yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 1GB, tak heran smartphone ini mampu melahap aplikasi berat dan multitasking.

Asus Zenfone 5 ini ditenagai oleh pengolah grafis dari PowerVR SGX544MP2 yang mampu melahap game-game berat tanpa masalah. Asus Zenfone 5 dilengkapi ZenUI dan menggunakan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean yang dijanjikan update ke Android 4.4 KitKat.

Asus Zenfone 5 ini dibekali ruang simpan internal sebesar 8GB yang dapat diperluas hingga 64GB melalui slot microSD. Smartphone Zenfone 5 ini disokong baterai berkapasitas 2110mAh.

Sektor kamera, pabrikan Taiwan ini membekali Zenfone 5 dengan kamera utama 8 megapiksel yang disematkan fitur f/2.0, autofokus, dan LED flash, serta didukung teknologi canggih PixelMaster. Adapun kamera depan pada Zenfone 5 dengan resolusi 2 megapiksel.

Baca Juga  Harga Samsung Galaxy Tab 4 8.0 Terbaru November 2014

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *