Intel Compute Stick Bisa Dioperasikan Dengan Smartphone

compute-stick

Teknoflas.com – Cara menggunakan komputer mungil Intel Compute Stick kini bisa semakin lebih mudah. Tak perlu lagi membawa keyboard ke mana-mana untuk bisa mengoperasikan komputer tersebut. Cukup dengan memanfaatkan sebuah smartphone Android lalu menghubungkannya dengan monitor atau smart TV, maka Intel Compute Stick pun bisa dipakai secara normal

Alih-alih menggunakan keyboard, sebuah smartphone ataupun tablet Android kini bisa dijadikan sebagai pengganti keyboard. Hal ini bisa dilkaukan berkat keberadaan sebuah aplikasi baru yang diluncurkan oleh Intel, yakni aplikasi Remote Keyboard. Aplikasi ini pun bisa mengubah smartphone ataupun tablet menjadi sebuah keyboard wireless.

Aplikasi ini pun bisa digunakan pada berbagai jenis komputer yang menggunakan Windows 8.1, secara khusus tentunya adalah untuk komputer mungil Intel Compute Stick ataupun Intel NUC mini. Terlebih untuk memakai aplikasi ini cukup mudah. Tinggal mengunduh aplikasi Remote Keyboard di Google Play pada perangkat smartphone serta aplikasi Keyboard Host di komputer.

Cukup menarik bukan? Namun sayangnya, aplikasi ini seperti yang telah diungkapkan di atas, hanya bekerja untuk perangkat Windows. Jadi pengguna Intel Compute Stick versi Ubuntu bakal tak bisa memanfaatkan fasilitas terbaru ini.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *