Smart TV Milik Sony

smart-tv-sony

Teknoflas.com – Sony telah memperkenalkan secara resmi produk smart TV miliknya di ajang ICS 2015 yang berlangsung pada bulan Januari lalu. Dan selang lima bulan, kini perusahaan asal Jepang tersebut pun mulai memasarkan produk smart TV yang mempunyai resolusi 4K miliknya tersebut.

Terdapat dua model smart TV Sony yang diperkenalkan, yakni X900C 4K Ultra HD TV serta X910C 4K Ultra HD TV. Model smart TV iX900C memiliki desain yang super tipis dengan ukuran hanya 0,2 inci atau 5 milimeter. Sementara X910C yang mempunyai layar berukuran 75 inci diklaim sebagai monitor tertipis di kelasnya.

Smart TV Sony X900C tersedia dalam dua ukuran, yakni 55 inci serta 65 inci. X900C dengan ukuran 55 inci merupakan yang termurah dengan banderol sebesar 2499 USD atau setara 31 juta rupiah. Sementara untuk X900C yang punya ukuran 65 inci dipatok sebesar 3999 USD atau setara 53 juta rupiah.

Sementara itu untuk X910C yang punya layar berukuran paling besar 75 inci, mempunyai banderol lebih mahal dibandingkan X900C. Smart TV Android ini dipatok dengan banderol sebesar 5499 USD atau setara 73 juta rupiah.

 

Baca Juga  Sony Xperia T2 Ultra Resmi Beredar di Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *