Tasikmalaya Hanya Dijatah 30 Formasi

Info CPNS 2014: Tasikmalaya Hanya Dijatah 30 Formasi?

TeknoFlas.com – Kabar kurang sedap datang dari Tasikmalaya, nampaknya masyarakat yang berniat ingin menjadi pegawai negeri sipil di wilayah Kabupaten tersebut harus bersabar. Hal tersebut dikarenakan di tiadakannya rekrutmen CPNS 2014 yang disebabkan hanya dijatah 30 formasi.

Penyebab utama kenapa Tasikmalaya meniadakan rekrutmen CPNS adalah karena kuota CPNS 2014 sebanyak 30 formasi dianggap terlalu sedikit dibandingkan kebutuhan dan biaya perekrutan yang harus mereka keluarkan.

Tasikmalaya Hanya Dijatah 30 Formasi

Kepala Badan Kepegawaian dan Latihan Kerja Daerah (BKPLD) Kabupaten Tasikmalaya H Iin Aminudin mengatakan kuota 30 formasi itu tidak sebanding dengan prediksi jumlah pendaftar yang pasti akan semakin membludak. Terlebih Pemkab Tasikmalaya beberapa tahun ini tidak melaksanakan tes CPNS dari pelamar umum.

Iin Aminudin juga menjelaskan bahwa biaya yang harus dikeluarkan pemkab juga tidak sedikit. “Biayanya kan cukup besar anggarannya bisa lebih dari Rp 1 miliar,” ungkapnya yang mengacu kepada biaya perekrutan CPNS beberapa tahun lalu.

Meski demikian, menurut beliau pihaknya akan tetap menyimpan kuota CPNS 30 formasi itu umum sambil menunggu 2015. Rencananya pemkab mengajukan kembali kouta ke Men PAN RB agar bisa melakukan tes CPNS umum pada tahun tersebut.

Sebelumnya, pihaknya pernah mengajukan tambahan kuota ketika ada pengumuman kuota untuk CPNS umum. Pemkab mengajukan 750 tambahan formasi agar bisa memenuhi kekurangan pegawai di bidang pendidikan dan kesehatan sekitar 11.000. “Kami sudah coba mengajukan tambahan kepada pemerintah pusat, namun sampai saat ini belum ada informasi lanjutan,” ungkapnya.

Baca Juga  Info CPNS 2014: Daftar Instansi yang Gelar Tes CPNS Hari ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *