Berita Inter Milan: Rencana Perekrutan Mancini Di Januari 2016

Teknoflas.com – Inter Milan sudah pasti merekrut Jonathan Calleri dari Boca Juniors. Pemain berusia 22 tahun itu menandatangani kontrak lima tahun tetapi bakal dipinjamkan ke Bologna terlebih dahulu selama enam bulan karena penuhnya slot pemain non uni-eropa. Roberto Mancini ternyata masih belum puas mengejar sejumlah pemain tambahan pada bursa transfer musim dingin yang dibuka pada 1 Januari 2016.

image
Sala diminati Inter Milan

Mancini ingin membangun lini tengah tangguh dengan mendatangkan sejumlah gelandang berkualitas. Pelatih berusia 51 tahun itu berharap Piero Ausilio mendatangkan salah satu dari tiga nama berikut ke Inter Milan yakni Jacopo Sala (Hellas Verona), Lucas Biglia dan Danilo Cataldi (Lazio).

Keinginan Mancini merekrut Biglia ataupun Cataldi mungkin agak sedikit sulit. Lazio tentu enggan melepas Biglia selaku kapten dan Cataldi yang disebut calon kapten masa depan Biancoceleste. Jika gagal rekrut salah satu dari punggawa klub Kota Roma itu, Mancini meminta Ausilio datangkan Sala ke Inter Milan.

Peluang merekrut Sala (24) jauh lebih mudah ketimbang Biglia dan Cataldi. Verona saat ini tengah berjuang lolos dari jurang degradasi, Sala tentu enggan bertahan di sebuah klub yang jadi kandidat penghuni Seri B. Tak hanya itu saja, Inter Milan juga bisa rekrut eks pemain akademi Chelsea itu dengan harga jauh lebih terjangkau.

Selain menambah stok di lini tengah, Roberto Mancini juga mau tambahan seorang penyerang anyar kaya pengalaman (plus harga murah) untuk cadangan Mauro Icardi. Atas persetujuan Mancini, pihak direksi Inter Milan siap tawari kontrak anyar selama setahun untuk Rodrigo Palacio seperti dilansir teknoflas.com dari laman TMW.

Baca Juga  Berita Inter Milan: Murillo Bakal Lampaui Thiago Silva

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *