disk management

Tips Mengatasi Flashdisk Yang Tidak Bisa Diformat

TeknoFlas.com – Bagi pengguna flashdisk, mungkin Anda pernah menemukan kesulitan kenapa flashdisk tidak bisa diformat. Apa yang menjadi penyebabnya? Kemungkinan hal ini disebabkan karena flashdisk tidak dieject dengan sempurna ketika mencabut dari PC. Bagaimana solusinya?

Berikut ini salah satu cara untuk memperbaiki Flashdisk yang tidak bisa diformat seperti TeknoFlas kutip dari Detikinet, Rabu (26/06/2013) adalah sebagai berikut:

1. Colokkan FlashDisk anda ke PC atau Laptop

2. Klik tombol Windows + R, ketik “cmd” tanpa tanda kutip

4. Lalu Ketik “compmgmt.msc” tanpa tanda kutip, so klik OK. Atau Anda bisa gunakan cara Start>Computer>Klik Kanan pilih Manage.

5. Pada bagian Storage, klik Disk Management.
disk management
6. Cari FlashDisk kamu biasanya dengan label “Removable” dan ukurannya sesuai ukuran FlashDisk anda. Harap berhati-hati karena setiap komputer memiliki jumlah Harddrive dan partisi yang berbeda sehingga kamu harus mengetahui secara pasti sebelum melakukan maintenance storage kamu.

Dalam contoh di gambar 1 ini nama FlashDisknya adalah “ATHENA” dengan ukuran 3.91 GB. HATI-HATI !! jangan salah pilih karena kalau kamu memilih harddisk / partisinya akan mengakibatkan partisi atau sistem Windows anda rusak. Jika anda ragu, sebaiknya tanyakan kepada rekan anda yang lebih mengerti atau capture gambar Disk Management anda dan kirimkan ke info@vaksin.com untuk mendapatkan panduan.

7. Bila terdeteksi, kemudian klik kanan di drive nama FlashDisk, lalu pilih [Create Partition]

8. Klik kanan lagi , lalu anda pilih [Format]

Ok, sekarang Anda bisa menformat flashdisk Anda!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *