Mitos Danau Tolire Besar (doc/detik.com)

Misteri Dua Mitos Di Danau Tolire Besar Maluku Utara

Teknoflas.com – Danau Tolire Besar di bawah kaki Gunung Gamalama, Maluku Utara, menawarkan keindahan panorama yang memukau mata. Konon, ada sebuah kisah menarik yang berkembang luas di telinga masyarakat sekitar. Danau cantik itu dihuni oleh seekor buaya putih jadi-jadian yang seringkali menampakkan diri.

Danau Tolire Besar menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan lokal dan mancanegara yang datang ke Ternate. Bila melihat seluruh pelosok danau dari atas, Tolire Besar ibarat sebuah mangkuk ukuran raksasa yang diisi air warna hijau toska yang menyejukkan mata, apalagi dihiasi hutan hijau nan lebat.

Mitos Danau Tolire Besar (doc/detik.com)
Mitos Danau Tolire Besar (doc/detik.com)

Dibalik keindahan danau ini, ada sebuah mitos keberadaan Siluman Buaya Putih yang kerap menampakkan diri kepada warga sekitar. Menurut penuturan warga, mereka mengaku pernah melihat penampakan ekor dan moncong buaya di sekitar Danau Tolire Besar.

Oleh karena itu, tak ada aktivitas wisatawan yang sedang berenang atau menikmati olahraga air di sekitar danau cantik itu. Kendala lain yang dihadapi wisatawan yaitu jalan terjal menuju ke bawah untuk melihat danau dari dekat.

Sebagian besar wisatawan yang datang berkunjung hanya bisa menikmati keindahan danau dari ketinggian. Di tepian danau terdapat rest area yang bisa dipakai oleh pengunjung untuk menikmati pemandangan Danau Tolire Besar dari ketinggian. Bila perut terasa lapar, ada pula pedagang yang menjual jajanan dan jagung bakar.

Selain mitos keberadaan Siluman Buaya Putih, Danau Tolire Besar juga punya mitos lain yang sudah dipercaya masyarakat sekitar secara turun-menurun. Konon batu yang dilempar dari tepian danau tak akan pernah sampai ke permukaan air.

Misteri Danau Tolire Besar (doc/detik.com)
Misteri Danau Tolire Besar (doc/detik.com)

Meskipun sudah melempar batu berbagai ukuran sekuat tenaga, tak ada satupun batu yang mencapai permukaan danau. Mitos ini pun dimanfaatkan oleh anak-anak sekitar danau untuk menjual batu yang akan dilempar ke danau. Lima buah batu dihargai dua ribu rupiah.

Baca Juga  4 Mahluk Hidup Parasit Yang Menciptakan Zombie

Terlepas dari dua mitos yang sudah begitu melekat di benak masyarakat sekitar, Danau Tolire Besar merupakan salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi saat berlibur di Maluku Utara. Selain keindahan panorama alam, pengunjung bisa melihat langsung beraneka macam burung endemik Maluku.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *