Inilah Perbandingan Keunggulan Aplikasi Greenify vs Doze

Teknoflas.com – Greenify saat ini dikenal sebagai aplikasi terbaik untuk mengoptimalkan daya tahan baterai. Akan tetapi Android 6.0 Marshmallow mengusung fitur penghemat baterai, Doze, yang mana sejumlah pihak menyebut pemilik smartphone tak perlu lagi memasang Greenify. Benarkah demikian? Berikut ini perbandingan keunggulan antara Greenify vs Doze seperti dilansir dari laman Androidpit, Rabu (3/2/2016).

image
Inilah kehebatan Greenify dibanding Doze

Keunggulan Greenify

Seperti diketahui, Greenify sengaja dirancang untuk mengontrol aplikasi android dan pengaturan (settings) ponsel untuk mengoptimalkan kinerja prosesor serta memori, dua faktor penting yang mempengaruhi daya tahan baterai. Greenify juga bekerja untuk menghentikan aplikasi lainnya yang berjalan di background tanpa se-pengetahuan pemilik ponsel.

Greenify akan menghentikan aplikasi tak diinginkan dalam mode hibernasi ketika tak dipakai sementara waktu, dengan begitu mengurangi dampak pada sistem, mengurangi pemakaian baterai dan dongkrak performa secara keseluruhan. Tak heran para pemilik smartphone ramai-ramai memasang aplikasi keren ini.

Keunggulan milik Greenify dibandingkan Doze yaitu aplikasi akan terus terhibernasi sampai diaktifkan kembali atau ditekan. Sayangnya aplikasi yang terhibernasi benar-benar tidak aktif sama sekali, sehingga enggan menerima data background apapun.

Keunggulan Doze

Sebenarnya Doze menawarkan fungsi menyerupai Greenify, namun sedikit lebih unggul. Android Marshmallow dapat mengenali perangkat ketika tidak sedang digunakan, sehingga langsung mengurangi proses background dengan menuju kondisi low power. Inilah kehebatan fitur milik Doze.

Doze memang berbeda dari Greenify karena prosesnya otomatis, tak perlu menentukan atau memilih aplikasi paling boros untuk dimatikan. Selain itu Doze tidak se-ekstrim Greenify, yakni aplikasi tetap berfungsi seperti sediakala tanpa harus dinonaktifkan. Tak heran sejumlah pihak ogah memasang Greenify lagi. Doze merupakan cara tepat menghemat pemakaian baterai yang hanya aktif ketika layar ponsel dalam keadaan mati ataupun tak digunakan sementara waktu.

Baca Juga  5 Trik Sederhana Menghemat Baterai Smartphone Android

Kesimpulan

Doze bekerja otomatis, sedangkan Greenify bekerja manual. Sebenarnya kedua aplikasi tersebut dapat bekerja sama berdampingan. Greenify masih bekerja dengan baik pada ponsel Marshmallow yang membawa fitur Doze. Seperti diketahui, Doze tidak akan melakukan apapun ketika ponsel dalam kondisi nyala sedangkan Greenify tetap menonaktifkan aplikasi tak penting dan dongkrak performa baterai.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *